Iklan

TWA Lejja Diharapkan Dapat Bangkitkan Sektor Pariwisata di Sulsel

Selasa, 30 Juli 2024, Selasa, Juli 30, 2024 WIB Last Updated 2024-08-03T05:58:23Z


SOPPENG
- Taman Wisata Alam (TWA) Lejja merupakan pemandian air panas yang terletak di Kabupaten Soppeng, Sulawesi Selatan. Sumber air panas Lejja ini berasal dari gunung api yang kini sudah tidak aktif.


Sumber air panas Lejja disebut muncul dari air hujan yang menyerap ke sela-sela bebatuan hingga di kedalaman 10 sampai 25 km. Sementara di bawahnya, terdapat lahar panas sehingga mengeluarkan air panas.


Di wilayah ini, dulunya merupakan kawasan gunung api yang berusia sekitar 1,5 hingga 2 juta tahun lalu. Namun gunung api itu kini sudah tidak aktif.


Dari situ, Pemerintah Daerah Soppeng pun melakukan rehabilitasi dengan membangun beberapa kolam sebagai tempat untuk berendam. Lejja yang dulunya hanya sumber mata air panas biasa kini menjadi salah satu lokasi wisata favorit.


Untuk menarik wisatawan, Pemerintah Kabupaten Soppeng melalui Perusda memberikan sentuhan sarana dan prasarana yang terkemuka dan menarik bagi masyarakat masa kini.


Sentuhan itu tentu membuahkan hasil, bagaimana tidak, libur lebaran saja pengunjung mencapai 5 ribu orang.


Wisatawan yang berkunjung ke TWA Lejja dapat menikmati suasana alam yang segar dan udara yang bersih. Selain itu, pengunjung juga dapat menikmati sensasi berendam di pemandian air panas yang bisa merelaksasi tubuh dan pikiran dari kepenatan setelah lebaran


Tidak hanya sebagai destinasi wisata favorit warga, TWA Lejja juga diharapkan dapat menjadi salah satu destinasi wisata unggulan Kabupaten Soppeng, terutama dalam upaya membangkitkan sektor pariwisata di Sulawesi Selatan. 

Komentar

Tampilkan

  • TWA Lejja Diharapkan Dapat Bangkitkan Sektor Pariwisata di Sulsel
  • 0

Terkini

Topik Populer

Video Terpopuler