Iklan

Pemda Soppeng Sosialisasikan Penilaian Kota Sehat Tahap II

Kamis, 08 Maret 2018, Kamis, Maret 08, 2018 WIB Last Updated 2020-12-13T14:38:30Z
Soppeng - Sosialisasi Penilaian Kota Sehat atau Adipura Tahap II (P2) Tahun 2017-2018 dilaksanakan di Ruang Pertemuan Kantor Gabungan Dinas, Kamis (8/3).

Pertemuan yang bertujuan selain untuk meningkatkan pemahaman, pengetahuan mengenai Kriteria penilaian Adipura, juga untuk meningkatkan koordinasi dan kemitraan  yang sinergis antara pemerintah kabupaten dan masyarakat terkait Adipura tersebut.

“Dengan kegiatan ini diharapkan dapat menggugah kesadaran masyarakat tentang pentingnya kebersihan lingkungan," kata Kadis Lingkungan hidup Drs. H Andi Aswan Said, M.Si dalam sambutannya.

Dikatakan dia, seluruh Gubernur, Bupati dan Walikota sudah berkomitmen untuk bekerja sama dalam penanganan sampah dengan menyukseskan gerakan Tiga bulan bebas sampah.

Serupa dengan itu, Asisten III Administrasi Umum Setda Soppeng Kamaruddin, SE,M.Si dalam sambutannya membacakan pidato Bupati Soppeng H.A.Kaswadi Razak, Meminta masyarakat agar bisa berperan aktif sehingga Program ini bisa berjalan baik kedepannya.

“Saya mengharapkan kepada seluruh penanggungjawab titik pantau penilaian Adipura seperti Pasar, Sungai, Terminal Pusat Pertokoan, Pemukiman dan sekolah supaya sesegera mungkin membenahi kekurangan sesuai dengan Penilaian Tahap Pertama ini," pintanya

Kedepannya saya minta pengelolaan lingkungan hidup yang ideal jangan hanya dilakukan pada saat penilain Adipura saja tetapi juga dilakukan terus menerus seperti halnya program pemerintah Mappadeceng. (*)
Komentar

Tampilkan

  • Pemda Soppeng Sosialisasikan Penilaian Kota Sehat Tahap II
  • 0

Terkini

Topik Populer

Video Terpopuler